LAPORAN TEBAR BERAS KEPADA YATIM DHUAFA PENGHAFAL QUR’AN DAERAH BOGOR

Bagikan :

Alhamdulillah telah terlaksana program tebar beras pekan ini, telah tersalurkan ±735 kilogram beras kepada 245 penerima manfaat yang terdiri dari yatim, dhuafa, penghafal Al-Qur’an di wilayah Bogor.

Pembagian dilaksanakan pada hari Selasa, 19 November 2024 di 4 lokasi yaitu:

  • Ponpes Adzkia Kharisma
  • Ponpes Al Fatih
  • Ponpes Salsabila
  • Ponpes Nuqthoh Al Irtikaz,
  • Majelis Mentari Hati Tunanetra Yatim Dhuafa

Program ini bertujuan untuk memberikan bantuan pangan kepada mereka yang membutuhkan, khususnya di kalangan anak-anak yatim dan dhuafa yang sedang menempuh pendidikan agama. Dengan adanya dukungan dari para donatur, kami berharap agar bantuan ini dapat meringankan beban penerima manfaat dan menjadi motivasi bagi mereka untuk terus semangat dalam menuntut ilmu.

Terima kasih banyak yaa sahabat sudah ikut membantu, semoga kebaikan ini mendatangkan keberkahan bagi kita semua. Sampai jumpa lagi diprogram kebaikan berikutnya in syaa Allah. 🙏🏻☺️

Categories